Berita


Pertemuan Walikota Batam dengan Tokoh Agama

20-Desember-2017, Rabu

Batam Centre Humas FKUB - Dialog Kerukunan Lintas Agama ini digagas oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam bekerja sama dengan Pemerintah Kota Batam, bertempat di Kantor Pemerintah Kota Batam Lt. 5, Batam Centre, pada hari Rabu, 20 Desember 2017.

Sejumlah tokoh agama di Kota Batam duduk bersama dengan Wakil Walikota Batam Amsakar Ahmad, dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam Erizal, serta turut hadir Pengurus FKUB Kota Batam, sejumlah tokoh masyarakat, TNI AD, TNI AL, Polresta Barelang, Pengurus NU Provinsi Kepulauan Riau, Ketua IPHI Kota Batam, Ketua LDII Kota Batam, Ketua BMGQ Kota Batam, dan sejumlah penyuluh honorer non-PNS Kementerian Agama Kota Batam.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batam Erizal mengajak seluruh tokoh lintas agama untuk turut berpartisipasi dalam HAB ke-72, yang akan dilaksanakan pada tanggal 3 Januari 2018 mendatang dengan melakukan Upacara Bendera di Alun-alun Engku Putri Kantor Pemerintah Kota Batam, dan dilanjutkan pada tanggal 6 Januari 2018 dengan Jalan Santai Kerukunan dengan target peserta 20.000 peserta dan akan dilaksanakan Deklarasi bersama Menolak Radikalisme.

Wakil Walikota Batam Amsakah Ahmad menyampakan bahwa kerukunan umat beragama di Kota Batam yang selama ini telah terjalin, harus tetap dijaga guna menciptakan Batam yang aman dan sejalan dengan program pembangunan infrastruktur yang tengah menjadi fokus dari Pemerintah Kota Batam guna mempersiapkan Kota Batam sebagai tujuan pariwisata dan investasi.